Namaku Andri Yanah, dipanggil Andri. Saya bersekolah di SD Negeri 3 Sawah Brebes Tanjungkarang Timur – Bandar Lampung, masih duduk dikelas 4.


Cita-citaku adalah ingin menjadi seorang guru. Karena aku ingin mengajarkan dan memberikan ilmu pengetahuan kepada anak-anak yang belum bisa membaca, menulis dan berhitung.


Kata Uak Amrullah Ibrahim, jika nanti kamu jadi guru harus menjadi guru yang baik dan kalau sedang mengajar harus sabar dan penyayang kepada murid-muridnya. Karena kalau mengajarnya penuh dengan kesabaran, murid-murid akan senang belajar, Tapi kalau kita mengajarkan sesuatu kepada murid-murid dengan emosi yang tinggi, murid-muridnya menjadi takut. Apabila murid-murid menjadi takut terhadap gurunya, biasanya dia akan sulit memahami pelajaran itu. Menjadi guru harus sabar, sabar, sabar…


Aku ingin menjadi seorang guru Ilmu Pengetahuan Alam. Agar cita-citaku tercapai, sekarang aku rajin membaca buku, harus giat belajar dan berdoa kepada Allah swt, Pemelihara Alam Semesta.


Dikarang oleh : Andri Yana, tanggal 22 Juni 2010